http://arpranata.blogspot.com



Coretan Ringan - Arya Pranata.............................................................................telah pindah alamat ke http://arpranata.blogspot.com .....terima kasih



Kamis, Mei 22, 2008
Timnas Indonesia Vs Bayern Muenchen FC

Dengan berbekal tiket gratis dari Lufthansa,pulang kerja langsung ke Gelora Bung Karno tapi sebelumnya jemput istri dulu di Ratu Plaza.
Sampai di kawasan GBK langsung ke arah parkiran Hotel Atlet Century namun sudah penuh akhirnya parkir di halaman Masjid Al-Bina yang berada di seberang Hotel Atlet Century.
Kemudian langsung menuju pintu IX,dan langsung dibagikan minuman gratis dari Fatigon Hydro+ dan ada juga souvenir dari Allianz Asuransi yang berupa gantungan ID beserta priwitan dan juga kipas-kipasan yang ada logo Bayern Muenchen & Allianz...lumayan buat mainan anak dirumah.....

Dan didalam stadion terlihat hampir penuh disemua sektor begitu juga dengan tribun atas.....sungguh luar biasa animo penonton kali ini,apakah karena benar-benar ingin melihat aksi para pemain Fc Hollywood atau banyaknya tiket gratis yang dibagikan oleh pihak sponsor.

Gemuruh dan sorak-sorai penonton khas penonton Indonesia terdengar gaduh membahana diseluruh sektor.Mungkin bagi seluruh tim Bayern Muenchen ini adalah pengalaman pertama melihat atmosfer pertandingan yang berbeda yang mereka dapatkan di Bundesliga .Sayang atraksi para suporter Indonesia tidak terlihat dengan jelas dikarenakan kurangnya pencahayaan atau lampu yang menyinari tribun penonton.Sungguh disayangkan memang stadion yang begitu megah namun tidak didukung tata cahaya untuk sektor penonton,yang terang benderang cuma disekitar lapangan pertandingan dan tribun VIP.

Balik ke pertandingan,dari awal memang sudah bisa diprediksikan bahwa Timnas Indonesia kurang begitu mampu untuk mengimbangi permainan dari Fc Hollywood,walaupun mereka tidak di perkuat beberapa pilar utama mereka karena harus kembali ke negara asal masing-masing untuk persiapa Piala Eropa yang akan di gelar bulan depan.

Terlihat jelas dilapangan bahwa pemain kita benar-benar kalah kelas.Terlihat mereka sering kebingungan dalam mengoper bola sehingga sering salah dalam memberikan umpan dan mengantisipasi serangan.
Babak I saja Indonesia harus kebobolan 3 - 0,dan sehabis babak I akhirnya memutuskan untun menonton di rumah saja.Dan untuk menghindari kemacetan yang parah akibat bubaran pertandingan tersebut.

Sebelum pulang kerumah mampir dulu ke Nasi Goreng Kebon Sirih untuk beli nasi goreng kambing buat makan malam di rumah,maklum udah laper banget....

Sesampai dirumah setelah mandi sambil makan Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih masih menyempatkan diri untuk menyaksikan kelanjutan pertandingan antara Timnas Indonesia dengan Bayern Muenchen FC dilayar kaca RCTI.

Sungguh menyedihkan melihat Timnas bermain,tidak ada pola permainan yang jelas,umpan-umpan yang tidak akurat,penguasaan bola yang buruk.....
Padahal dibabak II FC Hollywood cuma mengandalkan para pemain muda mereka,sunggu memalukan dan jika seperti ini terus Indonesia akan semakin ketinggalan dan terpuruk di kompetisi international.

Jangan beralasan kita kalah kelas dan sebagainya,hingga jika kalah hanyak kita anggap sebagai belajar dan belajar kalo belajar tapi gak masuk ke otak juga percuma....pantesan Timnas kita dari dulu begitu-begitu aje...gak ada kemajuan...malah mundur......sungguh sedih......

Garuda....didadaku.....
Garuda.....kebanggaanku....
Kuyakin hari ini pasti menang.......

Hingga hari ini Timnas Indonesia belum pernah memenangi satu piala pun sejak beberapa tahun yang lalu.....(sampe lupa kapan ya juaranya...saking lamanya gak pernah juara...)

Foto diambil dari : Kompas.com

 
posted by bib2silok at Kamis, Mei 22, 2008 | Permalink |


0 Comments: